Friday, April 19, 2013

Uji Biuret



Uji Biuret bertujuan untuk membuktikan adanya ikatan peptida dari protein. Biuret adalah senyawa dengan dua ikatan peptida yang terbentuk pada pemanasan dua molekul urea.
(NH2)2C=O   +   (NH2)2C=O  ----> H2N-CO-NH-CO-NH2 + NH3

Pereaksi Biuret mengandung ion tembaga (II) dalam suasana basa yang akan bereaksi dengan polipeptida atau ikatan-ikatan peptida yang menyusun protein membentuk senyawa kompleks berwarna ungu (violet). Reaksi biuret positif terhadap dua buah ikatan peptida atau lebih, tetapi negatif untuk asam amino bebas atau dipeptida. Reaksi pun positif terhadap senyawa-senyawa yang mengandung dua gugus -CH2NH2, -CSNH2, -C(NH)NH2 dan -CONH2

Prosedur Kerja:

  1. Tabung reaksi di isi dengan zat yang akan diuji
  2. Tambahkan pada tabung 1 mL NaOH 10%, 3 tetes CuSO4 0,2%
  3. Campurlah dengan baik
  4. Jika positif mengandung ikatan peptida dari protein akan berwarna ungu
*Dari video terlihat zat yang diuji adalah telur, roti dan kacang-kacangan, ketika diberikan pereaksi biuret semuanya berwarna ungu. Artinya ketiga zat tersebut mengandung ikatan peptida dari protein

Sumber:
  1. Youtube
  2. Estien Yazid dan Lisda Nursanti, Penuntun Praktikum Biokimia Untuk Mahasiswa Analisa, Penerbit Andi Yogyakarta tahun 2006

2 comments :